DPRD Hulu Sungai Selatan Belajar Budi Daya Ikan
Komisi II DPRD Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Kepulauan Seribu.
Kami belajar secara teknis tentang budi daya ikan, karena di tempat kami masih budi daya tangkap
Dalam kunjungannya, Ketua Komisi II DPRD Hulu Sungai Selatan, Rahmat Iryadi mengatakan, kunjungannya tersebut untuk belajar lebih dekat tentang budi daya ikan di Kepulauan Seribu.
"Kami belajar secara teknis tentang budi daya ikan, karena di tempat kami masih budi daya tangkap," ujarnya, Jumat (11/9).
Aparatur Bengkulu Pelajari Pariwisata Kepulauan SeribuRahmat menambahkan, selain belajar tentang budi daya ikan, mereka juga coba menggali soal pola kemitraan antara perusahaan dengan masyarakat.
"Dengan ilmu yang didapat, kami bisa terapkan di tempat kami soal regulasi tentang perikanan, perlindungan terhadap budidaya tangkap, dan konservasinya terhadap masyarakat sekitar," tandasnya.
Selain studi
banding soal budi daya ikan di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Komisi II DPRD Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan juga menyempatkan diri melakukan kunjungan wisata di Kepulauan Seribu.